Source image: Google
4 Fungsi Banner Secara Umum. Simak Ulasannya Berikut Ini:
Banner memiliki ciri-ciri yang berbeda dengan media lainnya. Banner memiliki ukuran yang lebih kecil dari spanduk, baliho serta billboard dan biasanya berbentuk vertikal maupun portrait. Lalu banner hampir sama dengan keduanya yakni gambar dan logo perusahaan.
Ciri-ciri selanjutnya adalah banner memberikan konten informasi yang lebih rinci. Terdapat 4 fungsi banner secara umum, salah satunya adalah media informasi dan promosi. Untuk lebih lanjut, pahamilah informasi berikut:
-
Menambah Daya Tarik
Fungsi banner yang pertama adalah sebagai penambah daya tarik untuk para pengunjung. Karena menggunakan banner sendiri memang bertujuan untuk menarik perhatian dari para pengunjung, seperti toko maupun dalam pameran. Berawal dari rasa penasaran akan apa yang dilihat, yang akhirnya mendorong untuk berkunjung.
-
Media Promosi
Fungsi banner yang kedua adalah sebagai media promosi. Fungsi ini merupakan fungsi utama sebuah banner itu sendiri. Alat yang paling efektif dalam media promosi adalah dengan menggunakan banner. Anda bisa menyesuaikan dengan kebutuhan sendiri untuk desain dan ukurannya. Promosi yang ingin disampaikan juga disesuaikan dengan keinginan Anda sendiri.
-
Media Informasi
Fungsi banner yang ketiga adalah sebagai media informasi. Selain bahan promosi, Anda juga menggunakan banner untuk media memberikan informasi yang cepat dan terarah. Anda dapat memberikan semua penjelasan secara rinci dan tidak banyak basa-basi. Sebagai contoh media informasi untuk puskesmas, seperti penyuluhan cara mencuci tangan yang baik atau informasi tentang COVID-19.
-
Dekorasi dan Petunjuk Arah
Kemudian banner itu sendiri tidak selamanya menjadi media informasi dan promosi saja. Banner juga bisa digunakan untuk dekorasi maupun petunjuk arah. Sebagai contoh dekorasi dalam sebuah acara atau sebagai petunjuk arah sebuah gedung yang bertingkat.
Baca juga: Terdapat dua jenis roll banner yang harus diketahui
Categories: Info