Source image: Google
Tampil Dengan Kerudung Elegan Ala Ibu-Ibu Pejabat
Ketika melihat tampilan kerudung ala ibu-ibu pejabat yang rapi dan elegan, pertama kali yang muncul di benak beberapa orang adalah ingin meniru, terutama bagi wanita karier.
Tampilan kerudung sebenarnya sederhana karena sekarang ini kebanyakan mereka tidak menggunakan banyak aksesoris pada hijab. Adapun tampilan penyempurna hadir dari pakaian, sepatu, maupun tas sebagai berbagai benda yang menunjang penampilan saat kerja.
Semakin banyak ibu-ibu pejabat yang dalam bertugas menutup auratnya, alih-alih dulu cukup jarang menggunakan trend busana menutup aurat. Sekarang justru sudah menjadi lumrah, bahkan trend busana kekinian yang menambah kecantikan serta keanggunan.
Tutorial Tampil Dengan Kerudung Ala Ibu-Ibu Pejabat
Busana kerudung terbaru ala ibu-ibu pejabat sebenarnya tidak hanya bisa dikenakan pada saat acara formal. Ketika mendatangi undangan pernikahan, acara sekolah anak, dan sebagainya juga cukup relevan.
Supaya tidak bingung, berikut langkah yang harus Anda lalui supaya tampil cantik dan elegan setiap saat dengan berhijab:
1. Buat Bentuk Segitiga
Membuat bentuk segitiga ini seperti biasa saja, kemudian letakkan di kepala lalu buat salah satu sisi menjadi terlihat lebih panjang. Karena kerudung akan dililit di leher maka jangan biarkan kain bertumpuk atau hindari penggunaan ciput ninja supaya tidak sesak.
Gunakan ciput kain biasa yang menempel langsung pada kening, bukan berbentuk topi. Selain itu, ciput berbentuk topi juga lebih rentan menyebabkan sakit kepala jika diikat terlalu kencang dan digunakan terlalu lama.
2. Buat Salah Satu Sisi Lebih Panjang
Setelah mendapati sisi panjang sebelah, bawa sisi tersebut memutar ke bagian belakang, namun jangan sampai kain kerudung bergeser sama sekali. Silakan putarkan beberapa kali sampai kain kembali ke bagian depan dengan kondisi hanya berupa ujungnya saja.
Ketika harus memutarkannya berulang kali, pastikan bahwa tampilan jilbab rapi dan tidak terkesan penuh di leher. Namun jangan sampai malah terkesan mencekik saking ingin merapikan kain jilbab tersebut.
3. Sambungkan Dua Sisi
Jika sisi panjang tadi sudah hanya terdapat ujungnya di bagian depan, maka yang pendek dapat langsung disambungkan dengan ujung kain panjang tadi. Gunakan peniti atau apapun sesuai kenyamanan.
Sebagai aksen tambahan, Anda bisa menyisakan sedikit kain agar tetap jatuh pada bagian depan atau menghabiskannya sama sekali. Dalam hal ini kembali pada selera masing-masing. Jika ingin dihabiskan, maka kerudung harus dililit kembali sampai habis. Mudah sekali bukan, untuk tampil seperti ibu-ibu pejabat meskipun profesi Anda adalah seorang pekerja.
Kunci utama berpenampilan elegan adalah memilih bahan kerudung terbaik. Yuk, rapikan penampilan melalui pemilihan kerudung terbaru dan kabar baik nya Anda menemukan KAMI dengan produk berkualitas dan pelayanan maksimal.
Baca juga: Bahan Pembuatan Kerudung Segi Empat Yang Sering Digunakan
Categories: Produk