Image
Source image: Google

Tipe Pouch Make Up sesuai Ukuran, Bentuk, dan Jumlah Kosmetik yang Dibawa!

Saat ini kosmetik menjadi salah satu kebutuhan yang hampir tidak bisa terpisahkan dari wanita. Sehari-hari saat berada dalam rumah setidaknya wanita akan membawa satu pouch kosmetik yang berisi make up esensial untuk touch up, seperti membawa lipstik atau bedak. Untuk membuat alat make up dan kosmetikmu tetap aman dan tidak berhamburan saat dibawa ke mana-mana, kamu membutuhkan pouch make up yang tepat. 

Make up pouch dapat berisi kosmetik dan aplikatornya yang aman disimpan dalam tas. Beberapa pouch akan dilengkapi dengan kompartemen yang menempatkan beberapa jenis kosmetik dengan lebih mudah. Saat kosmetik tertata dengan rapi, kuas make up dan bulu mata yang tersimpan juga akan lebih bersih dan tidak terkena make up atau debu dan minyak.

Terdapat berbagai pilihan pouch kosmetik yang tersedia di e-commerce. Selain modis, tampilan pouch make up ini banyak tersedia dengan desain yang ergonomis untuk memudahkan pengguna dalam menyimpan dan mengambil kembali kosmetik. Pouch kosmetik dapat tersedia dalam beberapa bentuk. Pilihlah yang sesuai dengan jumlah kosmetik yang akan dibawa serta cara membawanya.

Berikut ini tipe makeup pouch berdasarkan bentuk, kapasitas, dan ukurannya:

Baca juga: Sering Dibawa Bepergian, Inilah Tips Merawat Pouch Make Up agar Tetap Awet

  • Tipe pouch serut (drawstring)

Make up pouch serut atau drawstring pouch merupakan bentuk pouch yang serut. Karena itu, tipe ini disarankan untuk kamu yang ingin membawa kosmetik dalam jumlah sedikit seperti lip balm dan naik polish. Kamu bisa membawa sekitar satu hingga lima kosmetik yang mudah dimasukkan ke dalam tas kecil. Beberapa tipe pouch ini dapat dibuat dengan lebar dan desain yang tersedia banyak dari bahan scarft yang dibentangkan. Karena bentuknya yang ringan dan tipis, kamu bisa menyimpan di dalam handbag kecil, cocok untuk para remaja.

  • Tipe dompet

Bentuk dompet makeup pouch lebih umum ditemukan di pasaran. Make up pouch ini memiliki banyak variasi ukuran, mulai dari ukuran dompet bi-fold, hingga ukuran pouch yang menyerupai tas mini. Meskipun tergantung dengan ukurannya, tipe pouch ini dapat memuat hingga sepuluh kosmetik. Tipe ini cocok untuk retouch di perjalanan dan dibawa saat acara formal. Pilihalah bahan pouch yang sesuai karena di pasaran terdapat berbagai jenis bahan, mulai dari yang lentur hingga keras.

  • Tipe vanity case atau vanity pouch

Vanity pouch atau yang dikenal dengan beauty pouch merupakan jenis pouch yang memiliki kapasitas yang besar. Modelnya menyerupai case yang berbahan kertas atau tas yang lentur. Kamu dapat menggunakan pouch ini sebagai tempat menyimpan kosmetik. Tipe ini biasanya dapat menampung 20-30 kosmetik di dalamnya. Karena bukaannya yang sangat lebar, kamu bisa leluasa memasukkan dan mengambil kosmetik saat diperlukan. Tipe pouch make up ini juga dikenal lebih fungsional. Hal ini karena pouch ini terdiri dari beberapa kantong sekat untuk menyimpan kuas make up, jepit rambut, dan sebagainya.

  • Tipe lainnya

Selain beberapa tipe pouch di atas, ada pula model pouch lain di pasarana. Tiap merek tentunya bervariasi dan berinovasi. Ada make up pouch berbentuk roll up, tabung, hingga tas selempang mini. Kamu bisa memuat botol-botol kosmetik tersebut untuk kuas makeup. Pastikan sebelum membeli pouch kamu telah memeriksa ukuran, bentuk, dan kapasitas yang ditawarkan.

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet! 

Mengapa harus Snapy?

  • Service Guaranty

Apabila terjadi kesalahan cetak, maka pelanggan akan mendapatkan potongan sebesar 20% atau pembuatan produk ulang hingga benar.

  • Bekerja sama dengan Gosend

Melayani pengiriman di hari yang sama, dikirim dari cabang terdekat dari lokasi pelanggan.

Dapatkan penawaran khusus jika berkunjung langsung di cabang terdekat Anda*

*Syarat dan ketentuan berlaku

Hubungi Whatsapp Snapy segera dan dapatkan penawaran harga menarik. Kamu juga bisa konsultasikan kebutuhan cetak, promosi, dan branding di Snapy!

Categories: Info

Contact Us

Jl. Martimbang Raya No.31
RT.3/RW.5 Kebayoran Baru
Jakarta Selatan - 12120
DKI Jakarta, Indonesia
Tel: 0853 8888 1234