Image
Unsplash

Tak Bisa Sembarangan, Inilah Tips Memilih Wallpaper Dinding untuk Dapur Rumah!

Dapur adalah arena yang akrab dengan api dan minyak. Meskipun telah melapisi dinding dapur dengan wallpaper dinding maupun cat rumah, berbagai aktivitas di dapur dapat membuat dinding mudah kotor daripada ruangan lainnya. Kondisi dapur yang rentan lembab karena kegiatan mencuci dan memasak dapat membuat dinding rumah menjadi lebih mudah rusak.

Wallpaper dapur maupun cat rumah yang mengelupas akan terlihat menghitam dan kurang enak dipandang. Untuk itu, kamu perlu memperhatikan wallpaper dinding yang akan dipakai. Tak hanya untuk melindungi dinding dapur. Wallpaper dinding dapat memperindah tampilan dinding dapur. 

Selain wallpaper, kamu juga bisa menemukan wall stiker sebagai pengganti wallpaper tembok. Keduanya memiliki fungsi yang sama untuk melapisi dinding. Untuk mendapatkan wallpaper dapur yang terbaik, berikut tipsnya:

Baca juga: Panduan Cara Memasang Wallpaper Dinding Sendiri dengan Sempurna

Bahan wallpaper yang anti minyak, anti air, atau tahan panas

Dapur merupakan area yang mudah kotor akibat tumpahan bumbu, minyak panas, bahkan cipratan air. Jika terus dibiarkan dinding pada area masak akan mengelupas, menghitam, dan berjamur. Untuk itu, penggunaan wallpaper dinding harus yang anti terhadap semua itu. Gunakan wallpaper dapur atau stiker dapur yang berbahan antiminyak, antiair, atau memiliki klaim tahan api. 

Bahan yang antiair dan antiminyak membuat wallpaper dinding yang kotor dapat lebih mudah dibersihkan. Kamu hanya perlu mengelap wallpaper dengan kain atau tisu. Sedangkan bahan antiapi akan menjaga dinding rumah dan wallpaper agar tidak mudah terbakar dan mengelupas. Selain itu, kamu juga bisa memilih wallpaper yang antijamur.

Sebelum memilih wallpaper dapur, berikut rekomendasi bahan wallpaper yang cocok dan memiliki kualitas terbaik:

1. Bahan PVC

Bahan vinyl atau PVC merupakan bahan yang berserat plastik dan cukup banyak digunakan dalam produksi rumah tangga, salah satunya bahan wallpaper dinding. Selain tahan air dan minyak, bahan ini juga kuat dan tidak mudah robek. Tak heran jika wallpaper ini terkenal lebih awet dan tahan lama.

2. Bahan Aluminium Foil

Wallpaper dapur bahan aluminium foil umumnya memiliki warna yang metalik mengilat dengan tekstur yang menarik. Pilihan warna silver atau gold akan pas dipakai untuk desain dapur terutama untuk kitchen set yang clean dan minimalis. Bahan aluminium memiliki daya tahan yang baik terhadap air dan minyak sehingga mudah dibersihkan dan awet.

Menentukan model, motif, dan warna wallpaper

Seperti halnya wallpaper dinding kamar, wallpaper dapur juga memiliki lebih banyak pilihan model dan motif. Terdapat pilihan motif wallpaper seperti motif marmer, motif ubin keramik, dan sebagainya. Kamu hanya perlu menentukan motif dan model sesuai dengan interior ruangan dapur. Berikut pilihannya:

  1. Motif glossy: Motif wallpaper dinding glossy memiliki tampilan yang sederhana dan minimalis. Terdapat beragam pilihan warna polos sehingga mudah dipadukan dengan interior dan dekorasi dapur.
  2. Motif ubin kotak mozaik: Keramik kerap menjadi pilihan untuk mencegah cipratan atau sambaran api yang dapat merusak dinding. Namun, jika kamu bosan dengan motif keramik, kamu bisa mengganti dengan wallpaper dinding 3d motif mozaik. Wallpaper ini lebih mudah dipasang dan murah dibandingkan dengan ubin keramik asli.
  3. Motif marmer atau granit: Motif yang terakhir ini dapat memberikan kesan yang minimalis dengan corak batuan yang khas. Selain itu, motif granit atau marmek termasuk timeless dan membuat interior dapur terlihat lebih mewah.

Baca juga: Tersedia dalam Beragam Bahan dan Motif, Inilah Harga Wallpaper Dinding

Melihat ukuran wallpaper

Wallpaper dinding memiliki beragam ukuran yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Selain menggunakan wallpaper, ada pula wall stiker yang juga tersedia dalam ukuran yang beragam. Berikut penjelasannya:

Wallpaper dijual dalam bentuk roll atau gulungan yang memiliki ukuran panjang minimal 1 meter. Untuk ukuran lebarnya beragam seperti wallpaper dapur 60 cm x 100 cm, 45 cm x 500 cm, dan 60 cm x 500 cm.
Wallstiker biasanya dijual dalam ukuran dan panjang lebar yang tidak mencapai 1 meter. Misalnya ukuran 13 cm x 13 cm dan 45 cm x 75 cm.

Wallpaper dapur untuk furnitur

Tak hanya untuk melindungi dinding rumah, wallpaper dapur juga dapat melapisi furnitur di dapur. Mulai dari meja, lemari, dan konter daput dapat terlindungi dari air, minyak panas, hingga hawa panas kompor. Sebelum memasang wallpaper, pastikan wallpaper telah terpasang di permukaan kayu, kaca, keramik, logam, dan furnitur lainnya.

Baca juga: Beda Bahan, Beda Perawatan! Inilah Tips Merawat Wallpaper Custom sesuai Bahannya

Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet! 

Mengapa harus Snapy?

  • Service Guaranty

Apabila terjadi kesalahan cetak, maka pelanggan akan mendapatkan potongan sebesar 20% atau pembuatan produk ulang hingga benar.

  • Bekerja sama dengan Gosend

Melayani pengiriman di hari yang sama, dikirim dari cabang terdekat dari lokasi pelanggan.

Dapatkan penawaran khusus jika berkunjung langsung di cabang terdekat Anda*

*Syarat dan ketentuan berlaku

Hubungi Whatsapp Snapy segera dan dapatkan penawaran harga menarik. Kamu juga bisa konsultasikan kebutuhan cetak, promosi, dan branding di Snapy!

Categories: Tips & Trick

Contact Us

Jl. Martimbang Raya No.31
RT.3/RW.5 Kebayoran Baru
Jakarta Selatan - 12120
DKI Jakarta, Indonesia
Tel: 0853 8888 1234