Unsplash.com
Tren Kerudung Terbaru di Tahun 2023, Hijab Motif Print akan Mendominasi!
Saat ini tren hijab selalu berganti setiap tahunnya. Menjelang tahun 2023, beberapa desainter sudah memprediksi tren hijab untuk berbagai kalangan. Bukan rahasia lagi, kalau Indonesia sudah jadi kiblat fashion muslim sejak beberapa tahun lalu. Inovasi, garis desain, dan style desainer Indonesia kerap menjadi pemerhati fashion di negara Muslim lainnya.
Ada beberapa trend hijab baru yang akan bermunculan di tahun 2023. Mulai dari model lama seperti hijab segi empat, hingga bermunculan tren hijab yang lebih praktis dan tidak ribet untuk mengutamakan mobilitas kerja sehari-hari. Berikut beberapa trend hijab terbaru 2023:
Baca juga: Berbagai Pilihan Bahan Kerudung untuk Pergi Kondangan dan Acara Formal Lainnya
-
Kerudung segi empat
Kerudung yang banyak dimiliki perempuan ini akan tetap mendominasi trend fashion hijab. hal ini didukung dengan berbagai pilihan bahan hijab yang nyaman seperti voil, hijab paris premium, hingga ultrafine. Hijab ini mudah dibentuk dan nyaman dipakai untuk kegiatan sehari-hari.
Selain itu, hijab ini banyak ditemukan di berbagai karya desainer dalam peragaan fashion week. Jilbab segi empat mudah ditemukan di pasaran dengan harga yang cukup murah, mulai dari 30 ribu hingga ratusan ribu rupiah. Gaya yang simpel juga lebih minati karena akan cocok untuk gaya dan style apapun.
-
Clean hijab
Clean hijab merupakan istilah yang banyak dipakai untuk menyebut jenis hijab yang rapi, tidak ribet, dan bahkan disebut dengan anti-badai. Selain itu, alasan kerudung ini menjadi trend di kalangan hijabers adalah cara pakai kerudung yang simpel dan hasil yang terlihat lebih rapi.
Gaya hijab kekinian ini juga cocok dipakai untuk berbagai acara. Mulai dari acara kampus, kerja, acara pesta, hingga sekadar kumpul bersama teman. Tinggal pilih bahan yang tepat, maka kamu akan tetap nyaman menggunakan kerudung setiap hari.
-
Kerudung pashmina
Dahulu, pashmina merupakan istilah untuk jenis bulu kambing yang paling lembut. Saking lembutnya, pashmina sering dibuat sebagai syal atau hijab. Umumnya, kerudung ini terbuat dengan ukuran yang panjang. Untuk itu, maka banyak orang yang salah mengartikan istilah pashmina. Nah, tahun depan pashmina akan kembali populer.
Hal ini karena bahan pashmina yang lembut dan tidak gerah serta model hijab yang panjang dan praktis. Kamu tak perlu menata dengan gaya ekstra. Cukup jepit di bawah dagu atau bahkan tanpa menggunakan jarum pentul dan sampirkan saja dari ujung ke belakang bahu. Tahun depan, ada variasi hijab pashmina inner yang instan lengkap dengan ciput yang bisa kamu pakai baik untuk di dalam maupun luar rumah.
-
Hijab plisket
Hijab plisket adalah hijab yang memiliki model berlipit-lipit. Umumnya, bahan hijab plisket yang dipakai adalah ceruty baby doll, polyester, atau lycra. Umumnya, pashmina yang tersebar di pasaran memiliki model hijab dengan warna polos. Trend hijab yang muncul sejak pertengahan tahun lalu ini akan semakin populer tahun depan.
Kepopuleran hijab plisket ini karena kesan seolah memiliki 'motif' membuat banyak orang yang menyukai tanpa perlu ribet memilih hijab bermotif. Selain itu, kerudung plisket ini memiliki perawatan yang mudah karena kamu tak perlu menyetrikanya. Cukup dicuci dan jemur lalu kamu bisa langsung memakainya.
-
Kerudung instan
Kegiatan online seperti zoom mendadak atau menerima tamu sering kali membuatmu panik karena harus terburu memakai hijab. Nah, momen dadakan di rumah ini membuat trend hijab semakin berkembang dan mengalami perubahan. Salah satunya muncul hijab instan yang anti ribet dan memudahkan kegiatan sehari-hari di rumah.
Tak perlu di styling dengan rapi, kamu tinggal pakai kerudung bergo dan tampilan sudah langsung rapi. Variasi hijab instan yang juga sedang tren adalah hijab dengan ikat kepala. Kedua jenis kerudung ini akan membuat tampilan menjadi lebih kekinian dan super praktis.
-
Hijab motif
Dikutip dari stylo.grid.id, pergeseran aktivitas budaya perempuan mempengaruhi tren hijab. Jadi, waktu pandemi hijab print susah sekali dijual, kini hijab print mudah dicari dan membuat penampilan kita lebih bagus dibanding menggunakan hijab polos. Motif dan corak yang playful akan menghidupkan penampilan.
Hijab motif ini memiliki vocal point yang menonjol. Selain floral, geometris, motif sketsa atau ilustrasi abstrak bisa menjadi pilihan. Tak hanya itu, bahan hijab motif yang nyaman dipakai adalah bahan voil.
Snapy siap melayani berbagai kebutuhan cetak baik offline maupun online. Untuk cetak offline, kamu bisa mengunjungi langsung cabang Snapy terdekat yang sudah tersedia di berbagai daerah. Untuk cetak online, kamu bisa langsung menghubungi Whatsapp Snapy tanpa antri, tanpa ribet!
Mengapa harus Snapy?
- Service Guaranty
Apabila terjadi kesalahan cetak, maka pelanggan akan mendapatkan potongan sebesar 20% atau pembuatan produk ulang hingga benar.
- Bekerja sama dengan Gosend
Melayani pengiriman di hari yang sama, dikirim dari cabang terdekat dari lokasi pelanggan.
Dapatkan penawaran khusus jika berkunjung langsung di cabang terdekat Anda*
*Syarat dan ketentuan berlaku
Hubungi Whatsapp Snapy segera dan dapatkan penawaran harga menarik. Kamu juga bisa konsultasikan kebutuhan cetak, promosi, dan branding di Snapy!
Categories: Info